Jumat, 14 Juni 2013

BEBERAPA MACAM LAKU TIRAKAT

1. Puasa, tidak makan dan minum atau berpantang makanan tertentu.
    Jenisnya :
      -  Puasa Senin-Kamis, yaitu puasa tidak makan dan minum setiap hari Senin dan Kamis.
      -  Puasa Weton, puasa tidak makan / minum setiap hari weton (hari+pasaran) kelahiran seseorang.
      -  Puasa tidak makan apa-apa, boleh minum hanya air putih saja.
      -  Puasa Mutih, tidak makan apa-apa kecuali nasi putih dan air putih saja.
      -  Puasa Mutih Ngepel, dari pagi sampai mahgrib tidak makan dan minum, untuk sahur dan buka puasa
         hanya 1 kepal nasi dan 1 gelas air putih.
      -  Puasa Ngepel, dalam sehari hanya makan satu atau beberapa kepal nasi saja.
      -  Puasa Ngeruh, hanya makan sayuran atau buah-buahan saja, tidak makan daging, ikan, telur, terasi, dsb.
      -  Puasa Nganyep, hampir sama dengan Mutih, tetapi makanannya lebih beragam asalkan tidak
         mempunyai rasa, yaitu tidak memakai bumbu pemanis, cabai dan garam.
      -  Puasa Ngrowot, dilakukan dari subuh sampai maghrib. Saat sahur dan buka puasa hanya makan buah-
         buahan dan umbi-umbian yang sejenis saja, maksimal 3 buah.
      -  Puasa Ngebleng, tidak makan dan minum selama sehari penuh siang dan malam, atau beberapa hari
         siang dan malam tanpa putus, biasanya 1 - 3 hari.

2.  Menyepi dan berdoa di dalam rumah. Tidak mendatangi tempat keramaian dan tidak menonton hiburan.
3.  Menyepi dan berdoa di makam leluhur / orang-orang linuwih, dan di tempat-tempat yang dianggap keramat,
     tidak mendatangi tempat keramaian dan tidak menonton hiburan.
4.  Berziarah dan berdoa di makam leluhur / orang-orang linuwih, dan di tempat-tempat yang dianggap keramat,
     seperti di gunung, pohon / goa / bangunan yang wingit, dsb.
5.  Mandi kembang telon atau kembang setaman tujuh rupa.
6.  Tapa Melek, tidak tidur, biasanya 1 - 3 hari. Tidak mendatangi tempat keramaian dan tidak menonton hiburan.
7.  Tapa Melek Ngalong, biasanya 1 - 7 hari. Siang hari boleh tidur, tetapi selama malam hari tidak tidur, tidak
     mendatangi tempat keramaian dan tidak menonton hiburan.
8.  Tapa Bisu dan Lelono, melakukan perjalanan berjalan kaki dan bisu tidak bicara, dari mahgrib sampai pagi,
     melakukan kunjungan ke makam leluhur / orang-orang linuwih atau ke tempat-tempat keramat dan berdoa.
9.  Tapa Pati Geni, diam di dalam suatu ruangan, tidak terkena cahaya apapun, selama sehari atau beberapa
     hari, biasanya untuk tujuan keilmuan. Ada juga yang disebut Tapa Pendem, yaitu puasa dan berdiam di
     dalam rongga di dalam tanah seperti orang yang dimakamkan, biasanya selama 1 - 3 hari.
10.Tapa Kungkum, ritual berendam di sendang atau sungai, terutama di pertemuan 2 sungai (tempuran sungai),
     selama beberapa malam berturut-turut dan tidak boleh tertidur, dengan posisi berdiri atau duduk bersila
     di dalam air dengan kedalaman air setinggi leher atau pundak.
loading...

Related Posts

BEBERAPA MACAM LAKU TIRAKAT
4/ 5
Oleh

Mbh jenglot tidak pernah mematok Mahar , Harga atau Uang kalau ingin belajar ilmu hikmah ataupun membutuhkan bantuan mbh jenglot
Hanya sumbangsih Rejeki anda seiklasnya menjadi barokah bagi mbh jenglot.Untuk Konsultasi dan Pemesanan Hubungi Langsung dengan No HpPastikan Anda Mendapatkan Layanan Yang Tepat Bersama Kami Tinggal Hubungi saja Kami akan Selalu siap Melayani Dengan Setulus Hati.

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.